Minggu, 27 November 2011

SELAMAT TAHUN BARU HIJRIAH

Bulan November ini banyak momentum , bagi saya pribadi bulan ini bulan penuh warna.  Di bulan ini banyak orang merayakan pernikahan pada tanggal yang diyakini cantik tanggal 11 bulan 11 tahun 11, atau tanggal 20 bulan 11 tahun 2011. Bahkan banyak ibu-ibu yang melahirkan dipaksa pada tanggal tersebut dengan alasan agar mudah mengingat. Dan  inipun postinganku yang ke 11 di bulan 11 tahun 11 ^^.

Dunia blogeer-pun tak mau ketinggalan merayakannya dengan momentum 11, alhamdulillah saya tak kebagian PR berantai ini, tapi ada GA yang melipatgandakan 11 menjadi 33. Pengen ikutan tapi bikin gurindam benar-benar hal baru, mesti banyak belajar (Yunda aya-aya wae bikin GA susah banget ^^). Bulan ini juga anak Presiden SBY menikah dan katanya sederhana saja. Jembatan Mahakam ambruk...kok bisa ambruk? moga bisa di muhasabahi bersama terutama bagi para pembuat  jembatan.

Di bulan ini juga datangnya awal bulan dalam hitungan kalender Islam yaitu kalender Hijriah. Setelah Lebaran Idul Fitri di bulan Syawal, Lebaran Qurban dan Haji di bulan Dzulhijjah, dan Dzulhijjah pun  berakhir maka para jema'ah haji antre pulang ke tanah air. Maka datanglah bulan Muharram,  Umar bin Khotob memakai bulan Muharram sebagai awal bulan dalam hitungan kalender Islam. Dan momentum hijrah dipakai sebagai nama kalender Islam,maka disebutlah kaleder Hijriah. Tahun ini 1 Muharram jatuh pada hari ini ahad 27 November, masih di bulan november bulan ke 11 di tahun 11.

Dengan tidak mengurangi rasa hormat pada siapapun ^^ saya ingin mengucapkan selamat Tahun Baru 1433 H. Banyak harapan yang telah direncanakan untuk tahun ini dan banyak pekerjaan yang harus dievaluasi dari tahun yang telah lalu.


 Di bulan Muharram ini ada puasa Asysyura, yaitu puasa hari ke 10 di bulan Muharram, insya Allah bertepatan dengan tanggal 6 Desember 2012. Rasulullah SAW bersabda :

“Shaum Arofah menghapus dosa dua tahun, sedangkan shaum ‘Asyura’ menghapus dosa satu tahun sebelumnya.” [HR.Muslim].

Menurut Imam Nawawi  “Yang dimaksud dengan penghapus dosa adalah dosa-dosa kecil, akan tetapi jika orang tersebut tidak memiliki dosa-dosa kecil diharapkan dengan shaum tersebut dosa-dosa besarnya diringankan, dan jika ia pun tidak memiliki dosa-dosa besar, Allah akan mengangkat derajat orang tersebut di sisi-Nya.” (sumber dari sini)



Sedang berpikir ikut Giveaway tentang Gurindam
Tak terasa telah datang 1 Muharram
Ini bukan Gurindam
Hanya menggumam ^_*
Selamat berpuasa Muharram

Ceritanya lagi latihan bikin gurindam sebelum ikutan Gurindam Muhararram plus 33 yang diadakan oleh uminya hamas dan bunda vania.

Ayo-ayo semarakkan tahun baru dengan ikut kontes Gurindam ^^



6 komentar:

  1. Semoga Umah jadi ikutan giveaway gurindam, biar acaranya lebih semarak, hehe.. Salam hangat dari kota kecil jember.

    BalasHapus
  2. trimksh masbro sudah berkunjung, amin moga bisa, lagi berpikir keras ^^

    BalasHapus
  3. ada tamu nih, Una : mau ikitan lagi mikirin gurindam dam dam ^^
    trimkash sudah berkunjung

    BalasHapus
  4. Iya musti ikutan lho...

    Itung biar banyak yang meng-aamiin-kan resolusi kita tahun 1433 H, ngarep.com

    BalasHapus
  5. hahaha yg diomongin dateng , mba Ke : ni lagi berjuang keras mikirin gurindam :)

    bener jg biar byk yg mengaminkan ^^

    BalasHapus

terima kasih sudah berkunjung, semoga indah dikenang dan bermanfaat :) salam